
PENILAIAN SUMATIF TENGAH SEMESTER (PSTS) SDIT 1 dan 2 Darul Abror
Penilaian Sumatif Tengah Semester adalah suatu kegiatan yang dilakukan oleh pihak sekolah untuk proses evaluasi serta mengukur pencapaian kempetensi peserta didik dalam proses selama kurang lebib tiga bulan.
Penilaian Sumatif Tengah Semester Ganjil tahun pembelajaran 2024-2025 ini dapat dijadikan sebagai tolak ukur untuk mengetahui tercapai atau tidaknya target kurikulum di SDIT 1 dan 2 Darul Abror. Oleh karena itu, pelaksanaan Penilaian Sumatif Tengah Semester Ganjil Tahun Pembelajaran 2024-2025 ini merupakan kegiatan sangat penting baik bagi siswa maupun sekolah.
Dalam Penilaian Sumatif Tengah Semester (PSTS) Ganjil ini terdapat Ujian Praktek yang dilaksanakan dari tanggal 23 – 26 September 2024 dan Penilaian Sumatif Tengah Semester (PSTS) tulis yang dilaksanakan dari tanggal 27 September – 4 Oktober 2024.
Semoga siswa/i SDIT 1 dan 2 Darul Abror mendapatkan hasil yang terbaik.